Senin, 27 Januari 2020

TAHAJUD CHALLENGE #HARI-5


Assalamualaikum Wr. WB
Menginjak hari ke lima, rasanya perlu charge lagi energi. Layaknya sebuah barang elektronik, semangatpun perlu untuk diisi ulang. Tapi diisi ulang dengan apa? Hmm…

Hari Senin, seperti biasa saya bangun pukul 03.30. Waktu yang cukup untuk melaksanakan sholat tahajud 4 atau bahkan 6 rokaat sekaligus. Namun, seperti biasa melaksanakan tidak semudah merencanakan. Walaupun waktu lebih banyak tetap saja dalam melaksanakannya sungguh berat. Saya melaksanakan Sholat hanya 2 rokaat seperti hari sebelumnya.

Sebenarnya sholat ini sangat menyenangkan, terbukti selama 5 hari ini pada saat melakukan Sholat rasanya Sejuk, Senang, Haru, Bahagia, Sedih dan sebagainya, semua rasa tercurah pada Sholat ini, dan ini sangat menyenangkan bagi saya. Bagi saya, yang menjadi problem adalah mempersiapkan pelaksanaan sholat ini, karena kita harus stel alarm setiap malam, tidur cepat lalu bangun lebih pagi. Belum lagi, dengan badan yang rasanya perlu istirahat lebih lama.

Oh iya, saya kemarin sekalian shaur dan berniat untuk puasa dihari senin itu. Namun, saya batalkan karena kondisi badan yang drop pada saat bekerja. Berat sebenarnya, namun jika tidak dibatalkan akan mengganggu kinerja pada saat bekerja. Mudah-mudahan dengan niat nya saja mendapat pahala dari – Nya.

Mulai hari ini saya sangat memuji kepada orang-orang yang bangun pagi untuk melaksanakan Sholat Tahajud berturut-turut. Mereka yang memiliki tekad untuk berubah dan menyerahkan diri kepada Allah. Semoga saya diistiqomahkan dalam perjalanan untuk berubah melalui sholat tahajud ini

Allahuakbar ….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KELAHIRAN GAVIN

Sudah lama sekali tidak menulis, padahal banyak momen yang menarik yang seharusnya tertulis tetapi berlalu begitu saja. Saking lamanya tidak...